media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.
Custom Search

Senin, 04 April 2016

Home > > UN Hari Pertama Lancar, Satu Siswa Terpaksa Kerjakan Soal Di Polres Ngawi

UN Hari Pertama Lancar, Satu Siswa Terpaksa Kerjakan Soal Di Polres Ngawi

Siswa ini terpaksa kerjakan soal UN di Kantor polisi

SINAR NGAWI™ Ngawi-Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (UPPA) Polres Ngawi menggelar Ujian Nasional (UN) di hari pertama untuk setingkat SMA-SMK sederajat dengan mata pelajaran (mapel) Bahasa Indonesia yang diikuti hanya satu siswa saja. Hadi Suharto Kabid Dikmen Diknas setempat menjelaskan, hal ini dilakukan karena ada salah satu siswa SMK di wilayah Kabupaten Ngawi sedang tersandung masalah hukum.

“Meskipun UN ada di kantor Polres Ngawi itu tetap pengawas internal sekolahan bersangkutan diterjunkan langsung dilokasi sebanyak dua orang. Selain itu ditambah satu orang petugas sedangkan naskahnya diberikan sesuai waktunya,” terang dia.

Sementara informasi dari internal UPPA Polres Ngawi menyebutkan, P (18) baru diamankan petugas pada Rabu, (30/03), pekan lalu atas dugaan tindakan asusila.

Sejauh ini kasus yang menimpanya masih dilakukan pengembangan maupun penyelidikan dengan memeriksa para saksi-saksi yang ada.

Kalau bukti menguatkan sesuai laporan pihak C selaku korban maka terduga pelaku bisa dijerat dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang perlindungan anak yang dirubah dengan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014.
Pewarta: kun/pr
Editor: Kuncoro


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda