media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.
Custom Search

Sabtu, 25 Januari 2020

Home > > PUPR Ngawi Anggarkan Rp. 77,9 M Untuk Pembangunan Jalan Dan Jembatan

PUPR Ngawi Anggarkan Rp. 77,9 M Untuk Pembangunan Jalan Dan Jembatan

Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang

SINAR NGAWI™ Ngawi-Dalam kesiapannya melakukan lelang dini, pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Ngawi, dengan tahapan memasukkan sepuluh paket pekerjaan ke Unit Layanan Pengadaan (ULP) setempat.

Sadli, abid Pembangunan Jalan dan Jembatan DPUPR Ngawi mengatakan bahwa pada tahun anggaran 2020 ini telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 77,9 miliar yang diperuntukan peningkatan jalan dan jembatan.

"Untuk 10 paket yang dilelangkan, kini tahapannya sudah masuk ke ULP untuk proses lelang,” terang dia.

Tambahnya, dari total sekitar 744 Km yang ada di Kabupaten Ngawi, maka kondisi jalan yang rusak mencapai 37,99 persen atau sekitar 282 Km.

“Rusaknya jalan yang memang karakteristik tanah di Ngawi yang rata-rata g labil, juga diperparah dengan dilewatinya kendaraan utamanya truk yang tonasenya melebihi 8 ton,” tandasnya.

Lebih lanjut, untuk pekerjaan jalan sepanjang 32 Km, dengan total anggaran Rp. 70 miliar dibagi menjadi 15 paket untuk dilelangkan.

“Dan untuk anggaran Rp. 7,9 miliar diepruntukan pembangunan jembatan, yakni jembatan Padas - Pucung dan jembatan Geneng – Kedungptri," pungkasnya.
Pewarta: Kun/pAn
Editor: Kuncoro


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda