media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.
Custom Search

Minggu, 11 November 2018

Home > > Bupati Ngawi Beri Piagam Penghargaan Pemenang Inotek 2018

Bupati Ngawi Beri Piagam Penghargaan Pemenang Inotek 2018

Lomba inovasi teknologi Ngawi Tahun 2018

SINAR NGAWI™ Ngawi-Bersamaan dengan upacara hari pahlawan 10 Nopember yang bertempat halaman Pendopo Wedya Graha Ngawi (10/11), Budi Sulistyono, Bupati Ngawi memberikan piagam penganugerahan inovasi teknologi. Dalam sambutan dikatakannya bahwa sudah saatnya berkompetisi dalam mengisi kemerdekaan ini dengan melakukan terobosan untuk keberhasilan pembangunan.

“Khususnya untuk generasi muda, di era yang serba modern ini juga seharusnya mampu berjuang mengisi pembangunan dengan temua-temuan maupun terobosan guna perkembangan bangsa dan negara kita,” terang kanang, sapaan akrab Bupati Ngawi.

Tambahnya, majunya sebuah bangsa ada digegaman para pemuda, maka dengan adanaya Inotek ini, diharapkan sebaga jembatan dalam mengisi kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan.

Terpisah, Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Barenlitbang) kabupaten Ngawi, Indah Kusumawardhani memaparkan, salah satu yang membanggakan adalah keberhasilan inotek bidang agribisnis.

“Ini menandakan bahwa generasi muda mulai menyadari serta menyukai bidang pertanian, disaat lahan pertanian yang makin berkurang,” terang Danik Panggilan kesehariannya.

Ura dia lagi, generasi muda harus secara berkesinambungan diperkenalkan dengan bidang agribisnis, karena majunya sebuah negara salah satunya diawali dengan ketercukupan akan pangan.

Sedangkan untuk Inovasi teknologi infomasi dan komunikasi, juga merupakan prestasi tersendiri ditengah era digitalisasi.

Dimana keberadaan informasi dan komunikasi juga diharapkan mampu mendongkrak perekonomian warga khususnya di Ngawi dengan mengenalkan produk-produk unggulan maupun wisata yang kini kini mulai dibenahi.

“Saat ini teknologi informasi dan komunikasi yang dapat meningkatkan kemudahan bagi pengguna baik dari segi produktivitasnya dalam mendukung kemajuan di bidang ekonomi, sosial dan budaya,” pungkasnya. (ADV Barenlitbang Ngawi)
Pewarta: Kun/pAn
Editor: Kuncoro


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda