media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.
Custom Search

Senin, 20 Desember 2021

Home > > Berdayakan Pekarangan, Dinas Pertanian Ngawi Apresiasi Giat BPP Hajau

Berdayakan Pekarangan, Dinas Pertanian Ngawi Apresiasi Giat BPP Hajau

Program Gema Parut Ngawi

SN-Media™ Ngawi-Budidayakan pekarangan agar menjadi lahan produktif , adalah merupakan salah satu pengoptimalan serta aksesibilitas ketersediaan pangan yang beragam yang berbasis sumber daya lokal.

Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) kecamatan di Kabupaten Ngawi, juga telah memanfaatkan lahan pekarangan yang dihijaukan dengan berbagai jenis tanaman hortikultura, diantaranya sayuran maupun buah-buahan. Supardi, Kepala Dinas Pertanian setempat memberikan apresiasi serta penghargaan kepada penyuluh BPP, yang mana telah dinilai mampu memotivasi masyarakat agar meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang budidaya pekarangan sehingga kebutuhan pangan rumah tangga bisa beragam, bergizi seimbang dan aman. 

“Penghargaan bagi BPP, adalah sebagai bentuk apresiasi, agar kedepannya bias ditiru oleh masyarakat sehingga bias tercapai keragaman pangan dan gizi seimbang,” kata dia (13/12). 

Terpisah, Hastanina Hatimurti, Kepala Bidang Penyuluh Pertanian, pada Dinas Pertanian Ngawi mengatakan, dengan adanya program BPP Hijau, adalah sebagai wujud dukungan kegiatan Gema Parut yang dicanangkan Bupati Ngawi bagi BPP di 19 kecamatan. 

Sementara, dalam masa krisi kesehatan akibat pandemic Covid-19, ternyata produksi pertanian di Kabupaten Ngawi mengalami peningkatan dengan capaian penghargaan Abdi Bakti Tani 2021 yang memperoleh peringkat 3 predikat kabupaten. 

Pewarta: TiM
Editor : Kuncoro
Copyright : SNM


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda