media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.
Custom Search

Rabu, 18 November 2020

Home > > Akibat Kelalaian, Seorang Pekerja Bengkel Bubut Tertembak Sengin Tepat Di Dada

Akibat Kelalaian, Seorang Pekerja Bengkel Bubut Tertembak Sengin Tepat Di Dada

Hukum dan kriminal di Kabupaten Ngawi

SINAR NGAWI™ Ngawi-Seorang pekerja bengkel bubut dibilangan Jalan Jekitut Beran Ngawi, meregang nyawa setelah dada bagian kiri tertembus peluru kaliber 4,5 mm yang dimuntahkan dari senapan angin.

AKP I Gusti Agung Ananta Pratama, Kasat Reskrim Polres Ngawi mengatakan bahwa membenarkan peristiwa ini di wilayah hukumnya yang terjadi pada hari Selasa (17/10), dan korban meninggal atas nama Ari Firmansyah (38) warga Desa Widodaren, Kecamatan Gerih Ngawi. 

“Korban sempat dibawa ke rumah sakit, namun saat diperjalanan korban telah meninggal dunia,” terang dia. 

Tambahnya, dari hasil olah TKP dan keterangan saksi, kejadian bermula ketika tersangka DA (41) warga Ngawi, adalah pemilik senapan angin, mencoba mengosongkan angin dengan menembakkan senapannya. Tak menyadari masih ada satu peluru yang tersisa serta diwaktu yang sama, korban yang sedang bekerja, posisinya tepat lurus saat senapan ditembakan. 

“Karena jarak sekitar 5 meter, sehingga peluru senapan angin yang mengenai dada kiri korban  melaju ke paru-paru kiri dan tembus bagian kanan, yang menyebabkan korban mengalami pendarahan hebat,” urainya lagi. 

Sejumlah barang bukti, berupa senapan angin serta pakaian korban, saat ini sudah diamankan di Polres Ngawi, untuk menunggu proses hukum lebih lanjut. 

Akibat kelalaian yang mengakibatkan orang lain meninggal dunia, DA terjerat pasal 359 KUHP dengan ancaman 5 tahun penjara.  

Pewarta: mad
Editor : Kuncoro
Copyright :


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda