SN-Media™ Ngawi - Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kabupaten Ngawi mencatat, hingga pertengahan Januari 2026 baru dua paket pekerjaan yang masuk untuk diproses melalui tahapan lelang pengadaan pemerintah daerah.
Jumlah tersebut menjadi gambaran awal pelaksanaan pengadaan tahun anggaran berjalan, sekaligus menjadi pengingat pentingnya kesiapan dokumen sejak dini agar tahapan lelang berjalan tepat waktu.Kepala PBJ Setda Ngawi, Rachmat Fitrianto, mengimbau seluruh perangkat daerah segera mengajukan paket lelang apabila perencanaan dan dokumen pendukung telah benar-benar siap.
“Percepatan pengajuan dokumen sangat dibutuhkan agar proses verifikasi, evaluasi, hingga pelaksanaan pekerjaan dapat berjalan sesuai jadwal dan tidak menumpuk di akhir tahun anggaran,” terang dia, saat dikonfirmasi melalui HP, Sabtu (17/01/2026).
Lanjutnya, dua paket yang telah masuk berasal dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi.
Paket pertama adalah pengawasan penataan bangunan dan lingkungan Kawasan Alun-Alun Tahap I dengan pagu anggaran sebesar Rp210 juta yang dikelola DPUPR.
Sementara paket kedua berupa konsolidasi rehabilitasi sejumlah gedung sekolah di beberapa kecamatan dengan nilai anggaran Rp702 juta melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
“Total pagu anggaran dari dua paket tersebut mencapai Rp912 juta, meskipun hingga kini baru satu paket yang telah ditayangkan pada sistem lelang elektronik,” jelasnya.
Ia menambahkan, dokumen lelang wajib memuat data lelang, surat penawaran, persyaratan kontrak, spesifikasi teknis, RAB, gambar teknis, serta DPA yang telah masuk APBD.
Setelah diserahkan ke Bagian PBJ, dokumen akan diunggah ke LPSE, didistribusikan ke kelompok kerja, lalu direviu bersama PPK sebelum diumumkan secara resmi.
Melalui mekanisme tersebut, PBJ berharap seluruh proses lelang berjalan transparan, tertib administrasi, serta mendukung kelancaran pembangunan daerah sejak awal tahun anggaran.
Simak Berita Menarik Lainnya di: Chanel Whatsapp Juga di: Google News
Pewarta: Asri
Editor : Asy
Foto/iLst : SNm
*** : ----
Copyright : SNM
0 comments:
Posting Komentar
Terima-kasih atas partisipasi anda